Mr, Mrs, Ms, Miss: Apa Perbedaannya dan Kapan Digunakan? Lengkap dengan Contoh! - Englishnesia
Mr, Mrs, Ms, Miss: Apa Perbedaannya dan Kapan Digunakan? Lengkap dengan Contoh!

Mr, Mrs, Ms, Miss: Apa Perbedaannya dan Kapan Digunakan? Lengkap dengan Contoh!

Elcesa
Elcesa
20 September 2024

Bingung perbedaan Mr, Mrs, Ms, dan Miss dalam bahasa Inggris? Tenang! Artikel ini jelasin semuanya dengan mudah dan contoh praktis. Yuk, baca selengkapnya!

Hi Englishnesian! Pernah nggak sih kamu bingung harus pakai 'Ms' atau 'Miss' saat menulis surat formal? Atau malah salah menyapa seseorang dengan 'Mrs' padahal statusnya berbeda? Ini kesalahan umum yang sering terjadi! Banyak yang belum tahu perbedaan dari Mr, Mrs, Ms, dan Miss, padahal penting banget buat dipakai di situasi formal maupun informal. Nah, di artikel ini, kita bakal bahas perbedaan dan cara menggunakan sapaan-sapaan ini dengan contoh yang mudah dipahami. Yuk, kita mulai belajar biar nggak salah lagi!

Pengertian & Contoh Mr, Mrs, Ms, dan Miss

1. Mr

Mr (dibaca Mister) digunakan untuk menyapa atau merujuk pada laki-laki, baik yang sudah menikah maupun yang belum menikah. Jadi, sapaan ini netral dan bisa dipakai di berbagai situasi formal.

Contoh:

  • Mr. Darlis is our new English teacher.
    (Mr. Darlis adalah guru bahasa Inggris baru kami.)
  • I have a meeting with Mr. Radit tomorrow.
    (Saya ada pertemuan dengan Mr. Radit besok.)
  • Mr. Andrew just moved to our neighborhood.
    (Mr. Andrew baru saja pindah ke lingkungan kami.)

2. Mrs

Mrs (dibaca Misses) digunakan untuk perempuan yang sudah menikah. Sapaan ini penting digunakan ketika kamu tahu status pernikahan seseorang.

Contoh:

  • Mrs. Baskara will join us for dinner tonight.
    (Mrs. Baskara akan bergabung untuk makan malam dengan kami malam ini.)
  • Mrs. Mahendra is a successful businesswoman.
    (Mrs. Mahendra adalah seorang pengusaha sukses.)
  • The letter was addressed to Mrs. Pamungkas.
    (Surat itu ditujukan kepada Mrs. Pamungkas.)

3. Ms

Ms (dibaca Mizz) digunakan untuk perempuan, baik yang sudah menikah maupun yang belum. Ini adalah sapaan yang lebih netral dan banyak digunakan di dunia profesional ketika kamu tidak yakin atau tidak ingin menyebut status pernikahan seseorang.

Contoh:

  • Ms. Taylor will lead the meeting today.
    (Ms. Taylor akan memimpin rapat hari ini.)
  • Can I speak to Ms. Tasya, please?
    (Bisakah saya berbicara dengan Ms. Tasya?)
  • Ms. Wong has been working in this company for 10 years.
    (Ms. Wong sudah bekerja di perusahaan ini selama 10 tahun.)

4. Miss

Miss digunakan untuk perempuan yang belum menikah, terutama di situasi yang lebih formal seperti di sekolah atau pekerjaan. Biasanya dipakai untuk perempuan yang lebih muda.

Contoh:

  • Miss Emily is teaching the class today.
    (Miss Emily mengajar kelas hari ini.)
  • Can you call Miss Inez to the office?
    (Bisakah kamu memanggil Miss Inez ke kantor?)
  • Miss Raisa is a talented musician.
    (Miss Raisa adalah seorang musisi berbakat.)

Perbedaan Mr, Mrs, Ms, dan Miss

Setelah memahami perbedaan antara Mr, Mrs, Ms, dan Miss, sekarang kamu nggak perlu bingung lagi saat menggunakan sapaan ini dalam situasi formal. Jangan lupa, pastikan kamu memilih sapaan yang tepat sesuai konteks dan status orang yang kamu sapa. Terus asah kemampuan bahasa Inggrismu, dan kamu pasti makin lancar! Keep practicing, Englishnesian!