To vs For: Bagaimana Menggunakannya dengan Benar? - Englishnesia
To vs For: Bagaimana Menggunakannya dengan Benar?

To vs For: Bagaimana Menggunakannya dengan Benar?

Elcesa
Elcesa
17 Juli 2024

Bingung kapan harus pakai 'to' dan 'for' dalam bahasa Inggris? Yuk, baca panduan lengkap ini untuk memahami perbedaan dan cara penggunaannya dengan benar. Dijamin, kamu nggak akan salah lagi!

Pernah nggak sih kamu bingung kapan harus pakai preposisi "to" dan "for" saat menggunakan bahasa Inggris? Tenang, kamu nggak sendirian! Memang, keduanya sering digunakan dalam situasi yang mirip. Tapi kalau diperhatikan baik-baik, fungsi "to" dan "for" sebenarnya beda banget. Jadi, meski kadang mengikuti kata yang sama, maknanya tetap berbeda. Nah, supaya nggak bingung lagi, yuk kita pahami dulu fungsi masing-masing preposisi ini. Di bawah ini ada penjelasan tentang berbagai fungsi dari "to" dan "for" yang bisa kamu pelajari.

Kapan menggunakan "To"?

"To" adalah preposisi yang digunakan untuk menunjukkan tujuan, arah, penerima, atau batas waktu.

Berikut fungsi utama dari "To":

  1. Menunjukkan tujuan atau maksud dari suatu tindakan (Tujuan) Contoh: "I am going to the store." (Saya pergi ke toko.)

  2. Menunjukkan arah menuju sesuatu atau seseorang (Arah) Contoh: "She walked to the park." (Dia berjalan ke taman.)

  3. Penerima: Menunjukkan siapa yang menerima sesuatu (Penerima) Contoh: "I gave the book to my friend." (Saya memberikan buku itu kepada teman saya.)

  4. Menunjukkan batas waktu untuk sesuatu (Batas Waktu) Contoh: "The assignment is due to tomorrow." (Tugasnya harus dikumpulkan besok.)

Kapan menggunakan "For" ?

"For" adalah preposisi yang digunakan untuk menunjukkan alasan, durasi, manfaat, atau perbandingan.

Berikut fungsi utama dari "For"

  1. Menunjukkan alasan atau tujuan dari suatu tindakan (Alasan) Contoh: "I bought this gift for you." (Saya membeli hadiah ini untukmu.)

  2. Menunjukkan berapa lama sesuatu berlangsung (Durasi) Contoh: "We talked for two hours." (Kami berbicara selama dua jam.)

  3. Manfaat: Menunjukkan siapa yang mendapatkan manfaat dari sesuatu (Manfaat) Contoh: "This exercise is good for your health." (Olahraga ini baik untuk kesehatanmu.)

  4. Menunjukkan perbandingan atau preferensi (Perbandingan) Contoh: "I prefer tea for breakfast." (Saya lebih suka teh untuk sarapan.)

Contoh Kalimat To dan For

Contoh Kalimat dengan "To":

  1. "I am going to the gym to exercise." (Saya pergi ke gym untuk berolahraga.)

  2. "She drove to the beach to relax." (Dia mengemudi ke pantai untuk bersantai.)

  3. "He gave the letter to his teacher." (Dia memberikan surat itu kepada gurunya.)

  4. "They moved to a new house last month." (Mereka pindah ke rumah baru bulan lalu.)

  5. "I need to finish this report by tomorrow." (Saya harus menyelesaikan laporan ini besok.)

Contoh Kalimat dengan "For":

  1. "I bought this gift for you." (Saya membeli hadiah ini untukmu.)

  2. "We talked for hours about our plans." (Kami berbicara selama berjam-jam tentang rencana kami.)

  3. "This book is perfect for children." (Buku ini sempurna untuk anak-anak.)

  4. "She is studying hard for her exams." (Dia belajar keras untuk ujian-ujiannya.)

  5. "We need to prepare for the meeting tomorrow." (Kami perlu mempersiapkan diri untuk pertemuan besok.)

Latihan Soal

  1. I need ___ go to the store to buy some milk. a. to b. for

  2. This present is ___ my best friend. a. to b. for

  3. She went ___ the park to meet her friends. a. to b. for

  4. He studied hard ___ pass the exam. a. to b. for

  5. We are planning a party ___ her birthday. a. to b. for

Jawaban:

  1. a. to
  2. b. for
  3. a. to
  4. a. to
  5. b. for

Nah, sekarang kamu sudah tahu cara membedakan dan menggunakan "to" dan "for" dengan benar! Dengan pemahaman ini, kamu bisa lebih percaya diri dalam menulis dan berbicara dalam bahasa Inggris. Ingat, praktek terus menerus akan membuatmu semakin mahir. So, keep learning and don't be afraid to try. Keep up the spirit!