Perbedaan American dan British English: Vocabulary dan Contoh Lengkapnya
American vs British English: Apa saja perbedaannya? Pelajari kosakata, tata bahasa, dan ejaan masing-masing aksen!
Color atau colour? Favorite atau favourite? Center atau centre? Kita sering lihat tulisan diatas, tapi mana yang benar ya? Nah, semuanya benar loh! Kok bisa?
Hai, Englishnesian!
ernah nggak sih kamu ngerasa bingung saat lagi nonton film atau baca buku dalam bahasa Inggris, tiba-tiba ada kata atau cara ngomong yang beda? Nah, itu mungkin karena ada dua versi bahasa Inggris yang umum digunakan di dunia: American English dan British English. Meskipun keduanya sama-sama bahasa Inggris, ada banyak perbedaan kecil yang bisa bikin kita mikir, "Loh, kok beda, ya?"
Perbedaan ini mulai dari hal-hal sederhana seperti pengejaan, pilihan kata, sampai ke pengucapan. Misalnya, orang Amerika nulis color, sementara orang Inggris nulis colour. Terus, kalau di Amerika kamu bilang elevator, di Inggris mereka pakai kata lift. Nggak cuma itu, aksennya pun beda, loh.
Tapi tenang aja, meskipun ada perbedaan, keduanya tetap bisa dimengerti oleh semua orang yang belajar bahasa Inggris. Menarik banget untuk dipelajari, apalagi kalau kamu suka nonton film, baca buku, atau bahkan traveling ke negara berbahasa Inggris. Yuk, kita kupas lebih dalam perbedaan American English dan British English ini, biar nggak bingung lagi dan bisa lancar dalam dua versi bahasa Inggris sekaligus!
Let’s get start, Englishnesian!
KENAPA BISA ADA AMERICAN DAN BRITISH?
Accent atau aksen adalah cara seseorang mengucapkan kata-kata dalam bahasa tertentu, dan ini bisa berbeda tergantung dari mana asal orang tersebut. Dalam bahasa Inggris, ada dua aksen yang paling terkenal: American dan British. Aksen Amerika terdengar lebih santai dan terbuka, sementara aksen Inggris sering dianggap lebih formal dan “crispy.”
Selain aksen, ada juga perbedaan dalam hal kata dan ejaan antara American English dan British English. American English digunakan di Amerika Serikat dan banyak wilayah Amerika Utara, termasuk Kanada (dengan sedikit variasi). Sementara itu, British English dipakai di Inggris dan Selandia Baru.
Perbedaan antara keduanya muncul karena sejarah perkembangan bahasa ini. Ketika koloni Inggris di Amerika mulai tumbuh, bahasa Inggris di sana berkembang dengan pengaruh dari imigran dan budaya lokal. Sementara itu, bahasa Inggris di Inggris juga terus berubah seiring waktu. Faktor-faktor seperti geografi, politik, dan budaya membuat keduanya berkembang secara berbeda.
PERBEDAAN AMERICAN VS BRITISH ENGLISH
A. Vocabulary (Kosakata)
Perbedaan kosakata antara American dan British English mungkin adalah yang paling sering kita temui. Banyak kata yang digunakan sehari-hari memiliki padanan yang berbeda di kedua versi bahasa Inggris ini. Berikut adalah beberapa contohnya:
-
Apartment (American) vs. Flat (British) Di Amerika, tempat tinggal seperti apartemen disebut apartment, sedangkan di Inggris, mereka menyebutnya flat.
-
Elevator (American) vs. Lift (British) Saat di Amerika kamu akan naik elevator untuk mencapai lantai atas, di Inggris kamu akan menggunakan lift.
-
Truck (American) vs. Lorry (British) Mobil besar yang digunakan untuk mengangkut barang disebut truck di Amerika, tapi di Inggris disebut lorry.
-
Vacation (American) vs. Holiday (British) Orang Amerika pergi vacation ketika ingin liburan, sedangkan orang Inggris menyebutnya holiday.
Ini baru beberapa contoh, tapi ada banyak lagi kosakata yang berbeda antara kedua jenis bahasa Inggris ini. Berikut tabel perbedaan vocabulary American vs British English :
B. Grammar (Tata Bahasa)
Perbedaan tata bahasa antara American English dan British English mencakup berbagai aspek. Meskipun strukturnya mirip, ada beberapa aturan yang berbeda dalam penggunaannya. Berikut adalah beberapa perbedaan utama dalam grammar:
1. Present Perfect vs. Simple Past Salah satu perbedaan yang paling mencolok adalah penggunaan Present Perfect dan Simple Past.
British English lebih cenderung menggunakan Present Perfect untuk menggambarkan tindakan yang baru saja selesai atau memiliki efek di masa sekarang. Contoh: British: "I’ve just eaten lunch." American: "I just ate lunch." (Menggunakan Simple Past di sini)
American English sering kali lebih langsung menggunakan Simple Past untuk situasi yang sama, meskipun konteksnya baru saja terjadi.
2. Got vs. Gotten Perbedaan lain yang cukup menonjol adalah dalam penggunaan bentuk kata kerja get.
British English hanya menggunakan got sebagai bentuk past participle dari get. Contoh: British: "She has got better at tennis."
American English menggunakan got sebagai bentuk lampau, namun menggunakan gotten sebagai bentuk past participle. Contoh: American: "She has gotten better at tennis."
3. Use of Prepositions (Penggunaan Kata Depan) Penggunaan kata depan (prepositions) juga berbeda di antara kedua versi bahasa Inggris ini. Perbedaan ini sering terlihat dalam frasa waktu dan tempat.
British English: Menggunakan at untuk menyatakan waktu yang lebih spesifik. Contoh: "I'll see you at the weekend."
American English: Lebih sering menggunakan on dalam situasi yang sama. Contoh: "I'll see you on the weekend."
4. Use of Collective Nouns Dalam British English, kata benda kolektif seperti team, family, atau government dianggap jamak (plural), sehingga diikuti oleh bentuk kata kerja jamak.
Contoh: British: "The team are playing well." British: "My family are on vacation."
Namun, dalam American English, kata benda kolektif ini dianggap tunggal (singular) dan diikuti oleh bentuk kata kerja tunggal.
Contoh: American: "The team is playing well." American: "My family is on vacation."
5. Past Simple for Already, Yet, and Just Di British English, Present Perfect sering digunakan dengan kata-kata seperti already, yet, dan just. Contoh: British: "I have already finished my homework." British: "Have you finished your homework yet?" British: "I’ve just seen her."
Di American English, Simple Past lebih sering digunakan dalam situasi ini. Contoh: American: "I already finished my homework." American: "Did you finish your homework yet?" American: "I just saw her."
6. Past Participles of Irregular Verbs Beberapa kata kerja tak beraturan (irregular verbs) juga memiliki bentuk yang berbeda dalam British dan American English. Contoh yang sering terlihat adalah:
-
Burn British: burnt (past simple & past participle) American: burned (past simple & past participle)
-
Learn British: learnt American: learned
-
Dream British: dreamt American: dreamed
Bentuk kata kerja seperti burnt, learnt, dan dreamt lebih umum di British English, sementara bentuk burned, learned, dan dreamed lebih sering digunakan di American English.
7. Tag Questions (Pertanyaan Penegas) Tag questions adalah pertanyaan singkat yang ditempatkan di akhir kalimat untuk meminta persetujuan atau penegasan. Penggunaan tag questions lebih sering dan bervariasi di British English dibandingkan dengan American English.
-
British English: Contoh: "You’re coming, aren’t you?" Contoh: "It’s a beautiful day, isn’t it?"
-
American English Tag questions lebih jarang digunakan, dan ketika digunakan, lebih sederhana: Contoh: "You’re coming, right?" Contoh: "It’s a beautiful day, huh?"
C. Spelling (Penulisan)
Penulisan kata juga menjadi salah satu perbedaan paling mencolok antara American dan British English. Banyak kata yang dieja secara berbeda, meskipun artinya sama. Berikut beberapa aturan umum yang berbeda:
-
-our vs. -or Kata-kata yang berakhiran -our dalam British English sering disederhanakan menjadi -or di American English. Contoh: British: colour, favour, neighbour American: color, favor, neighbor
-
-re vs. -er Di British English, beberapa kata berakhiran -re, sedangkan di American English diubah menjadi -er. Contoh: British: centre, metre, theatre American: center, meter, theater
-
-ise vs. -ize Dalam British English, banyak kata yang bisa ditulis dengan akhiran -ise atau -ize, namun American English secara konsisten menggunakan -ize. Contoh: British: realise, organise American: realize, organize
Lebih banyak tentang perbedaan spelling, bisa cek tabel dibawah :
D. Slang
Slang adalah kosakata informal atau biasa disebut "bahasa gaul"yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari, dan di sini perbedaan antara American dan British English sangat terasa. Meskipun keduanya menggunakan banyak kata yang sama dalam bahasa formal, dalam slang perbedaan bisa cukup besar. Beberapa contoh slang yang berbeda antara Amerika dan Inggris:
-
Cool (American) vs. Brilliant (British) Orang Amerika sering menggunakan kata cool untuk menyatakan sesuatu yang keren atau bagus. Di Inggris, kata yang lebih umum digunakan adalah brilliant.
-
Awesome (American) vs. Fantastic (British) Awesome adalah kata slang populer di Amerika untuk menggambarkan sesuatu yang luar biasa. Di Inggris, mereka lebih sering mengatakan fantastic.
-
Dude (American) vs. Mate (British) Di Amerika, orang sering memanggil temannya dengan sebutan dude, sementara di Inggris kata yang lebih umum adalah mate.
-
Bucks (American) vs. Quid (British) Di Amerika, uang dolar sering disebut bucks secara informal. Sedangkan di Inggris, pound sterling sering disebut quid.
Contoh lainnya bisa simak tabel berikut ya teman-teman :
Memahami perbedaan antara American English dan British English itu penting banget! Keduanya punya vibe dan karakter unik, dari kosakata hingga tata bahasa. Yang manapun tidak masalah, tapi inget harus sesuaikan dengan konteksnya! See you, Englishnesian!